Buku Besar (Ledger)



Buku Besar (Ledger) adalah catatan spesifik per masing2 akun yang merangkum setiap transaksi masuk dan keluar beserta informasi saldo akhir. Sumber pencatatan buku besar diambil dari jurnal baik jurnal umum maupun jurnal khusus.

Dalam siklus akuntansi buku besar merupakan siklus ketiga setelah bukti transaksi dan jurnal. Buku besar memiliki fungsi yang sangat vital sebab dari buku besar inilah nanti akan dihasilkan Neraca Saldo dan Laporan Keuangan (Laporan Neraca dan Rugi/Laba).


Bentuk Buku Besar?

Walaupun namanya buku besar bukan berarti bentuknya seperti sebuah buku dengan ukuran yang besar. Secara umum bentuk buku besar terbagi dua, yaitu buku besar dengan format T dan buku besar dengan format skontro.

Buku Besar dengan format "T"



Buku Besar dengan format Skontro

Keterangan:
Tanggal - yaitu tanggal terjadinya transaksi
Keterangan - penjelasan jenis transaksi yang terjadi
Ref - nomor referensi, bisa nomor bukti transaksi, nomor jurnal atau dikosongin juga gpp
Debit - posisi nominal apabila kas bertambah
Kredit - posisi nominal apabila kas berkurang
Saldo - Akumulasi debit dan kredit

* Untuk kolom debit dan kredit itu harus disesuaikan sesuai akun yang dibuat. Kalau akun Aktiva jika bertambah diposisi debit berkurang diposisi kredit, sedangkan akun Passiva jika bertambah disebelah kredit berkurang diposisi debit.

Prev: << Jurnal Akuntansi                                                                        Next: Buku Besar Pembantu >>

Post a Comment

Previous Post Next Post